Kapolda Kepri Lakukan Kunjungan Kerja Di Markas Satbrimob Polda Kepri

Jumat, 29 Mei 2020 11:28 WIB

BATAM – Kepala Kepolisian Daerah Kepulauan Riau, Irjen Pol. Dr. Aris Budiman, M.Si., beserta Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Drs. Darmawan, M.Hum., didampingi Pejabat Utama Polda Kepri melakukan kunjungan kerja di Markas Satbrimob Polda Kepri dalam rangka meninjau kesiapan Satbrimob Polda Kepri dalam pelaksanaan tugas di wilayah hukum Polda Kepri, Kamis (28/05/2020).

Tepat pada pukul 09.00 WIB, Kapolda Kepri, Irjen Pol. Dr. Aris Budiman, M.Si., beserta Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Drs. Darmawan, M.Hum., didampingi Pejabat Utama Polda Kepri tiba di Markas Satbrimob Polda Kepri Tembesi Barelang dan disambut langsung oleh Komandan Satuan Brimob Polda Kepri Kombes Pol M. Rendra Salipu, S.I.K.,M.Si.,

selanjutnya Kapolda menuju lapangan Apel untuk memberikan arahan kepada 300 personel Satbrimob Polda Kepri yang sudah berdiri siap dilapangan, Dalam arahannya Kapolda Kepri menyampaikan apresiasi atas upaya Satbrimob Polda Kepri dalam tugas-tugas aman nusa dimasa pandemic Covid-19 ini telah berkontribusi dengan menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

“  Dalam tugas- tugas Operasi Aman nusa, kepada Dansat Brimob saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya  atas semua upaya yang telah dilakukan oleh Satuan Brimob Polda Kepulauan Riau, Setiap hari rekan – rekan menyalurkan ratusan bungkus makanan untuk saudara – saudara kita yang membutuhkan yang terdampak covid-19.  ”

selesai memberikan arahan acara dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti peresmian Lapangan Tembak Sundang Sakti dan Kantor Bhayangkari Cabang Satbrimob Daerah Kepri, kemudian dilanjutkna pengecekan persenjataan dan perlengkapan alsus serta kendaraan taktis yang dimiliki Sat Brimob Polda Kepri.

Setelah kegiatan tersebut Kapolda beserta Wakapolda dan PJU Polda Kepri menuju ke Rupatama untuk menerima Laporan Satuan yang disampaikan oleh Dansat Brimob Polda Kepri.

Usai kegiatan di Rupatama Kapolda dan Wakapolda bersama PJU Polda Kepri berpindah ke halaman belakang gedung Mako Satuan untuk menjajal senjata laras panjang Brimob dilanjutkan acara ramah tamah lalu rangkaian kunjungan kerja ini ditutup dengan sesi photo bersama.