Info

Sumut Terus Gencarkan Penyemprotan Disinfektan

Minggu, 31 Januari 2021 12:51 WIB

Pematangsiantar,Sumatera Utara || – Personil Kompi 2 Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Sumut terus gencarkan penyemprotan disinfektan di sarana fasilitas umum, Sabtu(30/01/2021).

Komandan Batalyon (Danyon) B Pelopor Sat Brimob Polda Sumut Kompol Endra Budianto melalui Danki 2 Batalyon B Pelopor AKP Ghafur Hidayat,S.I.K.,M.H. Mengatakan, penyemprotan dilakukan dengan tujuan untuk mencegah penyebaran COVID-19, terutama di rumah ibadah dan juga galeri ATM mengingat lokasi tersebut merupakan salah satu tempat publik yang paling banyak dikunjungi.

“Penyemprotan disinfektan ini merupakan langkah prefentif untuk mencegah terhadap penyebaran virus Covid-19. ujar AKP Ghafur.


“Kegiatan penyemprotan disinfektan di lakukan di Jl. Ahmad Yani – Jl. Sutomo – Jl. Merdeka – Tempat Ibadah – Masjid Ilham Jl.AH.Yani – Gereja HKI Jl.Aiptu Ks. Tubun dan Galeri ATM,”Imbuh AKP Ghafur.

Satuan Brimob Polda Sumut terus berupaya dengan melakukan penyemprotan cairan desinfektan dan memberikan himbauan kepada masyarakat agar penyebaran Covid-19 ini tidak semakin meluas. “ tutupnya.